Bupati Ajak Masyarakat Tiru Semangat Kepahlawanan

PasirPangaraian (Segmennews.com)- Peringatan hari pahlawan tahun 2012 bertemekan “Semangat kepahlawanan untuk Indonesia Sejahtera” menjadi momentum untuk Indonesia mewujudkan masyarakat sejahtera sebagaimana yang dicita-citakan para pendahulu Negara.

Demikian disampaikan Bupati Rohul, Drs.H.Achmad Msi saat membacakan Amanat menterio Sosial pada Upacara bendera memperingati hari pahlawan 10 Nopember 2012, Senin (12/11) di Halaman kantor Bupati Rohul.

Sampainya, Hari pahlawan 10 Nopember 2012 sebagai salah satu bentuk penghargaan atas jasa dan pengorbanan para pahlawan, sejalan dengan ungkapan salah seorang The Fonding fathers kita bahwa, hanya bangsa yang menghargai jasa pehlawan yang akan menjadi bangsa yang besar.

Pertempuran 10 Nopember dI Surabaya yang kemudian diperingati setiap tahun sebagai hari pahlawan adalah perjuangan Heroik, suatu perjuangan yang memerlukan pengorbanan luar biasa dari para pendahulu Negara baik jiwa, raga maupun Harta.

Dalam pertempuran tersebut, seluruh komponen bangsa bersatu padu mengusir penjajah yang ingin berusaha menancapkan kembali kekuasaannya di bumi Indonesia, Semangat dan nilai kepahlawanan yang ditunjukkan, hendaknya dihayati dan menjadi Inspirasi untuk mengisi kemerdekaan.

Sebut Achmad bahwa, berbagai permasalahan yang dihadapi mulai dari kemiskinan, pengguran, keterlantasan, korban bencana, hingga tawuran antar warga atau pelajar yang menimbulkan jiwa yang terjadi akhir-akhir ini sangat memprihatinkan dan memerlukan perhatian serta keseriusan bersama untuk mencari solusi guna mengatasi berbagai masalah social tersebut.

Khuususnya Kabupaten Rohul, Bupati menghimbau kepada seluruh PNS agar memperbaiki diri didalam bekerja sehari-hari, dimana PNS sebagai pelayanan Masyarakat harus menunjutkan Efektifitas kerja dengan Efisien sehingga tidak ada pekerjaan yang tidak bisa dilaksanakan.(dab)