Lamborghini Termahal di Dunia Rp50 Miliar

Unit kedua Lamborghini Veneno dikirim ke konsumen (Inautonews.com)(Inautonews.com)
Unit kedua Lamborghini Veneno dikirim ke konsumen (Inautonews.com)(Inautonews.com)

Segmen News– Unit kedua Lamborghini Veneno telah dikirim ke konsumen kaya asal Miami, Amerika Serikat. Model termahal dari Lamborghini ini punya harga fantastis dan cuma 3 unit saja di dunia.

Dilaporkan Motorauthority, Jumat 24 Januari 2014, konsumen itu adalah Kris Singh. Demi mendapatkan tunggangan eksotis tersebut, ia sudah membayar lunas Lamborghini Veneno seharga US$4.106.000 atau sekitar Rp50 miliar

Lamborghini Veneno sudah sampai di rumah Singh yang terletak di St. Louis, Miami, Amerika Serikat. Mobil beraksen merah itu dibawa menggunakan truk derek.

Adapun konsumen berkocek tebal pertama yang memboyong mobil ini adalah pemilik Long Island, Antoine Dominic (aksen hijau)

Saat ini Lamborghini Veneno tinggal tersisa 1 unit lagi. Dikabarkan pemilik mobil berlambang banteng tempur (aksen putih) adalah saudagar dari Timur Tengah.

Diketahui tiga unit Veneno memiliki aksen berbeda (merah hijau dan putih), menandakan kalau mobil itu berasal dari produsen Italia–diambil dari warna bendera Italia.

Veneno dibekali mesin V12 6.5 liter bertenaga maksimum 750 hp yang dipadukan dengan transmisi 7-speed ISR. Diklaim dapat berlari dari 0-100 km/jam dalam 2,8 detik, sebelum menyentuh kecepatan puncak 355 km/jam.***

sumber: viva