Bus Sentosa Trans Terbalik di Siak, 15 Luka-luka

Bus Sentosa Trans Terbalik di Siak jalan simpang gondrong Kecamatan Tualang
Bus Sentosa Trans Terbalik di Siak jalan simpang gondrong Kecamatan Tualang

Tualang (SegmenNews.com)- Sebanyak 15 orang penumpang mengalami luka-luka dan harus mendapatkan perawatan, akibat mobil bus Sentosa Trans nomor polisi (Nopol) BK 7841 LC yang mereka tumpangi tergelincir hingga keluar jalur, sehingga mobil tersebut terbalik hilang kendali.

Kejadian naas tersebut terjadi, Selasa (1/4/14) sekitar pukul 06.00 WIB dikitaran jalan simpang gondrong Kecamatan Tualang, Kabupaten Siak.

Bermula, bus yang di kemudikan oleh Parlindungan Sihombing (44) melaju dengan kecepatan tinggi menuju Pangkalan Keinci, ntah kenapa tiba-tiba mobil tergelincir dan terbalik.

“Kami mau ke Pangkalan Kerinci, Pelalawan. Pas di simpang gondrong itu, saya kurangi kecepatan, tapi tiba-tiba bus terasa melayang dan terbalik. Saat itu penumpang sekitar 15 orang,” kata Parlindungan Sihombing.

Rata-rata 15 penumpang mengalami luka-luka, tapi setelah dirawat, 12 penumpang diperbolehkan pulang, sementara 3 orang penumpang lagi masih dirawat. Masing-masing 1 di RS Pelalawan, dan 2 di RSUD Arifin Ahman Pekanbaru.

Saat ini sopir bus tersebut diamankan di Mapolsek Tualang Siak.***(rinto)