FPTI Meranti Kirim 4 Atlet di Kejurda

FPTI Meranti Kirim 4 Atlet di Kejurda (ilustrasi)
FPTI Meranti Kirim 4 Atlet di Kejurda (ilustrasi)

Selatpanjang(SegmenNews.com)- Federasi Panjat Tebing Indonesia (FPTI) Kepulauan Meranti berencana mengirimkan sebanyak 4 orang atlit untuk mengikuti Kejuaraan Daerah (Kejurda) Panjat Tebing di Pekanbaru pada 21-22 April nanti.

Ketua FPTI Kepuauan Meranti, Ariyanto, Selasa (7/4/2015), mengungkapkan, pada Porda tahun lalu di Rengat, Inhu, FPTI Meranti mampu membawa pulang sebanyak dua medali perak di kategori Spider Kit. Keikutsertaan tahun ini FPTI Meranti bahkan telah menargetkan untuk kembali membawa medali. “Tahun ini akan kita upayakan lagi bisa membawa pulang medali,” optimisnya.

Dia merincikan bahwa empat atlit yang akan diturunkannya, yakni Kurnia Sari dan Willi Istianti turun di kategori umum, Rahmad Ramadani dan Suci Wulandari turun untuk kategori youth. Kejurda sendiri akan dilaksanakan di arena panjat tebing Universitas Riau (UNRI) Pekanbaru.

“Sebelum mengikuti Kejurda nantinya kita akan mengirimkan atlet kita lebih dulu ke Pekanbaru untuk berlatih di papan wall climbing. Karena di sini (Selatpanjang) kita tidak memiliki media panjat tebing untuk melatih atlet-atlet kita yang akan berlaga dan membawa nama baik bagi Meranti,” terangnya.***(kpr)