Budi Gunawan Diusulkan Jadi Wakapolri

Budi Gunawan Diusulkan Jadi Wakapolri
Budi Gunawan Diusulkan Jadi Wakapolri

Jakarta(SegmenNews.com)- Nama Komisaris Jenderal Polisi Budi Gunawan sebagai calon Wakil Kepala Kepolisian Republik Indonesia (Polri) dikabarkan telah dilaporkan kepada Presiden Joko Widodo. Sebelumnya Budi gagal dilantik sebagai Kepala Kepolisian RI, yang kini dijabat Jenderal Badrodin Haiti.

Usulan Budi sebagai Wakapolri adalah hasil kesepakatan Dewan Jabatan dan Kepangkatan Tinggi (Wanjakti) Polri, yang dihadiri sejumlah perwira tinggi berpangkat komisaris jenderal dan inspektur jenderal serta para kepala Kepolisian Daerah, beberapa hari lalu.

Ketua Presidium Indonesia Police Watch (IPW), Neta S Pane, mengatakan hal itu melalui siaran pers yang diterima VIVA.co.id pada Selasa, 21 April 2015.

Menurut Neta, Wanjakti dan seluruh unsur Polri solid mendukung Budi Gunawan sebagai Wakil Kepala Polri menggantikan posisi Jenderal Badrodin Haiti yang diangkat sebagai Kepala Polri. Bahkan, kata Neta, semua jenderal menandatangani persetujuan pengajuan nama Budi Gunawan sebagai Wakil Kepala Polri.

“IPW berharap Mabes Polri segera mengumumkan dan melantik BG (Budi Gunawan) sebagai Wakapolri yang baru,” kata Neta.

IPW menilai pemilihan Budi Gunawan sebagai Wakil Kepala Polri adalah langkah tepat. Sebab Budi Gunawan adalah tipe jenderal yang loyal dengan atasan dan institusi. Selama ini, katanya, Budi Gunawan banyak membantu sejumlah Kapolri dalam membuat konsep perubahan di Polri.

Budi Gunawan, menurut Neta, juga banyak membantu sejumlah Kapolri untuk membangun lobi ke legislatif maupun ke pemerintahan. “Budi Gunawan kini adalah adalah komisaris jenderal paling senior karena dialah yang pertama menyandang pangkat komisaris jenderal dibanding semua komisaris jenderal yang ada di Polri saat ini.”

Neta menilai bahwa loyalitas yang ditunjukkan Budi Gunawan selama ini tidak akan mungkin membuatnya mau mengintervensi Badrodin Haiti sebagai Kepala Polri. “Bahkan, ketika terjadi krisis kepemimpinan di Polri pasca dicopotnya Kapolri Sutarman dan adanya manuver KPK, menjadikan BG sebagai tersangka, BG yang mengusulkan ke Presiden Jokowi agar Haiti menjadi Plt Kapolri,” ungkapnya.

“Dengan fakta-fakta itu,” Neta menambahkan, “Kapolri Haiti dan Wakapolri BG bisa saling bersinergi. Sebab sejak awal keduanya memang sudah bersinergi.”

Neta meyakini duet kepemimpinan Badrodin Haiti dengan Budi Gunawan dapat membuat Polri lebih profesional. Mereka juga dianggap mampu meletakkan dasar-dasar perubahan yang nyata di Polri. “Seperti yang diamanatkan revolusi mental Presiden Jokowi.***

Red: hasran
Sumber: viva.co.id