Pererat Silaturrahmi, Riau Pos Grup Kunjungi RAPP

Pererat Silaturrahmi, Riau Pos Grup Kunjungi RAPP
Pererat Silaturrahmi, Riau Pos Grup Kunjungi RAPP

Pangkalan Kerinci(SegmenNews.com)- Guna menjalin silaturrahmi yang lebih baik lagi, tim Riau Pos Grup (RPG) melakukan kunjungan kerja ke PT Riau Pulp And Paper (RAPP) kecamatan Pangkalan Kerinci kabupaten Pelalawan, Selasa (20/9/16).
Rombongan yang dipimpin oleh CEO RPG H Makmur Kasim ini, disambut langsung oleh Dirut RAPP Rudi Tianda dan Direktur RAPP Rudi Fajar bersama Management PT RAPP di RGE Techlonogy Center.

Dan setelah melakukan peninjauan di RGE Technology Center, Management PT RAPP membawa
rombongan tim RPG menuju ke Unigraha Hotel RAPP kecamatan Pangkalan Kerinci untuk melakukan santap siang serta diskusi.

Turut hadir dalam kunjungan tersebut pimpinan umum RPG Asnida Syukur, General Menager RPG Zulmansyah Sukedang, Wakil GM H Nazir Fahmi, Pimred Riau Pos Asmawi Ibrahim, Pimpinan Umum Pekanbaru MX Khaidir Bay dan Pimred Pekanbaru MX Tira, Pimred RTV Bambang Suwarno, Pimred Pekanbaru Pos H Khairul Amri dan Yurmalis Khatib, Manager Marketing RTv Trihirda Putri, Manager Iklan Hidayat Algerie, Manager HRD Rasmin dan Management RPG lainnya.

Dalam sambutannya, CEO RPG H Makmur Kasim mengatakan, bahwa kunjungan ke RAPP ini dalam rangka silaturrahmi untuk lebih mengakrabkan hubungan kerja sama antara media Riau Pos Grup (RPG) dengan PT RAPP. Sehingga, dengan adanya kunjungan silurrahmi ini, maka diharapkan informasi terkait aktifitas PT RAPP dapat dipublikasikan kepada publik. 

” Ya, sudah 2,5 tahun kita dari media RPG belum melakukan silaturrahmi ke RAPP di Pangkalan Kerinci kabupaten Pelalawan. Padahal, hubungan kerjasama antara media RPD dengan PT RAPP sudah terjalin sejak perusahaan pabrik kerteas terbesar Asia ini belum beroperasi dikabupaten Pelalawan. Sedangkan pola kerjasama antara RPG dengan RAPP sudah tidak dapat diragukan lagi. Untuk itu, agar hubungan baik yang telah terjalin sejak lama ini dapat terus terjalin, maka kita dari RPG melakukan kunjungan silaturrahmi ke PT RAPP. Dan dengan adanya kunjungan silaturrahmi yang kita lakukan ini, maka diharapkan informasi terkait aktifitas PT RAPP dapat kita publikasikan kepada publik. Apalagi kontribusi yang luar biasa diberikan RAPP kepada masyarakat, salah satunya menymbangkan 20 MW bidang elektrifikasi rumah tangga dikabupaten
Pelalawan melalui RPE,” terangnya.

Ditambahkannya, bahwa Riau Pos merupakan surat kabar harian yang terbit di Riau, dimana surat kabar ini termasuk dalam grup Jawa Pos. Selain menjadi induk di Riau Pos Grup ini, RPG juga memiliki media elektronik yakni Riau Televisi (RTv) yang perkembangannya cukup pesat. Dimana saat ini RPG melalui RTv tengah mengembangkan sayapnya untuk memberikan informasi publiki secara meluas di Propinsi Riau. Pasalnya, RTv merupakan salah satu Tv lokal pertama di Indonesi yang mendapatkan izin beroperasi. Sedangkan saat ini 80 persen wilayah Riau daratan telah bisa menikmati berbagai informasi dari RTv ini.

” Jadi, RTv ini tayang  8 jam dalam sehari yakni mulai jam 3 sore hingga pukul 11 malam. Untuk itu, kita harap agar kerjasama ini dapat terbina terus dengan baik. Dan kita juga siap untuk bekerjasama memberikan informasi yang baik kepada publik,” paparnya.

Hal senada juga Pimpinan Redaksi (Pimred) Riau Pos Asmawi Ibrahim yang mengatakan, bahwa dirinya menilai PT RAPP merupakan perusahaan yang terbuka dalam memberikan informasi kepada publik khususnya dibidang lingkungan, salah satunya terkait masalah pelestarian ikan.

” Memang, selama saya menjadi wartwan hingga menjadi Pimred, RaPP ini merupakan perusahaan yang terbuka dalam memberikan informasi kepada publik. Untuk itu, kita harap keterbukaan informasi ini dapat terus dilakukan PT RAPP sehingga dapat diketahui oleh publik melalui peran media. Sehingga iklim yang baik dapat terus terciptakan di wilayah Riau ini khususnya kabupaten Pelalawan,” bebernya.

Sementara itu, Wakil General Menager RPG H Nazir Fahmi menambahkan, bahwa selama ini sejumlah daerah di Indonesia khususnya Propinsi Riau, sangat bergantung pendapatan dari sektor  minyak dan gas (Migas). Namun, adanya penurunan harga Migas dari Eropa, membuat Indonesia mengalami kesulitan ekonimi, sehingga upaya dan langkah non migas dilakukan, seperti sektor Pariwisata. Khususnya di kabupaten Pelalawan Propinsi Riau ada objek pariwisata Bono.

” Hanya saja, kondisi kesulitan ekonomi ini, telah membuat perkembangan wisata Bono Pelalawan mengalami kendala. Dimana Pemerintah pusat serta Pemerintah Propinsi Riau hingga Pemkab Pelalawan, tidak memiliki anggaran yang cukup untuk membiayai pengembangan wisata Bono. Seperti salah satu kendalanya yakni pembambangunan infrastruktur jalan. Dan Riau Pos Grup tentunya sangat fokus dan mendukung pengembangan sektor Pariwisata di Riau khususnya kabupaten Pelalawan ini. Untuk itu, melalui silaturrahmi ini, kita berharap agar seluruh perusahaan di Riau, khususnya RAPP, dapat membantu pengembangan wisata Bono melalui program CSR nya. Sehingga dengan adanya pengembangan Wisata Bono ini, dapat menarik minat wisatawan yang tentunya akan mendongkrak pendapatan daerah,” ujarnya.

Ditempat yang sama, Direktur PT RAPP Rudi Fajar mengatakan, bahwa management PT RAPP sangat apresiasi atas kunjungan yang dilakukan RPG ke PT RAPP. Dan pihaknya juga menyampaikan terima kasih serta apresiasi atas sumbangsih RPG dalam mendukung program RAPP.

” Sedangkan terkait media RTv, ini merupakan media sangat penting bagi RAPP untuk mendapat informasi khususnya dibidang elektronik pertelevisian selain dari berita dari surat kabar cetak di Riau Pos Grup,” ucapnya.

Ditambahkannya, bahwa RAPP merupakan perusahaan yang bersentuhan langsung dengan alam, sehingga pihaknya terus berkomitmen untuk menjaga kelestarian alam dan lingkungan. Namun demikian, tentunya upaya dan komitmen yang dilakukan RAPP masih jauh dari kesempurnaan, sehingga perlu adanya masukan dari para media khususnya RPG.

” Jadi, kita memiliki pilihan dan komitmen untuk terbuka dan tidak boleh defensif. Dan untuk menampung keluhan serta masukan dari berbagai kalangan baik unsur masyarakat ataupun rekan media, maka saat ini kita tengah mempersiapkan untuk membuat wabsite pengaduan,” ujar Rudi.

Lanjutnya website tersebut nantinya akan menampung keluhan-keluhan terkait dengan RAPP, dapat disampaikan ke website ini. Sehingga, keluhan tersebut dapat direspon dan ditindaklanjuti. Dengan demikian, maka pertanggungjawaban sosial dapat lebih baik lagi.

“Kita harap dengan adanya keterbukaan ini, maka dapat menjalin hubungan sosial dapat menjadi lebih baik lagi. Sedangkan terkait peningkatan infrastruktur pariwisata Riau khususnya Bono Pelalawan,” sampainya lagi.***(rul**)