Atlit Tinju Amatir Yunior Youth se-Riau akan Bertarung di Taman Cik Puan Selatpanjang, Begini Harapan Ardiansyah

 

Ketua Pertina Kepulauan Meranti, Ardiansyah

Meranti(SegmenNews.com)- Terhitung sepekan ini, 17-20 Juni 2019. Pemerintah Kabupaten Kepulauan Meranti melalui Dinas Pariwisata Pemuda & Olahraga akan mempertontonkan pertarungan para atlit tinju amatir se-Provinsi Riau.

Rencananya, para atlit dari 12 Kabupaten/Kota akan bertarung pada turnamen perdana di Riau yang dilangsungkan di Taman Cik Puan, Selatpanjang. Disparpora bekerjasama dengan Persatuan Tinju Amatir Indonesia (Pertina) Kepulauan Meranti sudah mulai mempersiapkan berbagai kebutuhan untuk kelangsungan turnamen.

Demikian dikatakan, Kepala Dinas Pariwisata Pemuda & Olahraga Kabupaten Kepulauan Meranti, Rizky Hidayat MSi, pada Kejuaraan Provinsi (Kejurprov) tinju amatir Provinsi Riau tahun 2019 perdana yang digelar di Meranti, pihaknya mengaku telah mempersiapkan secara ekstra.

“Insyaallah dalam sepekan ini pembukaannya, ini Kejurprov Tinju Se-Riau Perdana kita gelar, semoga berjalan lancar,” kata Rizky kepada SegmenNews diruang kerjanya. Rabu (12/06/2019).

Pada turnamen itu, kata Rizky, pihaknya menurunkan 12 Atlit, 3 diantaranya atlit yang berhasil juara pada ajang Pengprov di Kabupaten Kampar beberapa waktu lalu.

“Kita berpeluang besar untuk bisa kembali mencatat prestasi, disini kita terus memberikan dukungan untuk atlit-atlit yang berjuang agar bisa meraih hasil terbaik nantinya,” ujarnya.

Ketua Pertina Kepulauan Meranti, Ardiansyah mengatakan sebagai tuan rumah, Kepulauan Meranti akan merebut gelar juara umum, dimana target tersebut tidak dipandang muluk- muluk mengingat atlet tinju Meranti sudah berhasil memperoleh gelar di beberapa kejuaraan.

“Target kita juara umum, itu tidak muluk- muluk, karena atlet kita masih bisa mengimbangi atlet dari daerah lain. Selain itu atlet kita sudah melaksanakan Try Out selama satu bulan dengan mendatangkan pelatih dari Pekanbaru,” kata Ardiansyah.

Ardiansyah menambahkan, Kepulauan Meranti telah mempersiapkan sebanyak 10 atlet terbaik menjelang Kejurprov itu.

Adapun 10 atlet tinju terbaik Meranti yang dipersiapkan itu diantaranya, Kelas Yunior: Deva 38, Rendi Perdana 44, Febriansyah 49, Rizky Mahesa 52, Amin Hariananda 56, Even 60 dan Petinju Putri Liza 38. Dan Kelas Yout: Yudi 49 dan Edi 52.

“Kendati pengurus Pertina belum lama di Meranti, kami nyatakan siap untuk menjadi tuan rumah Kejurprov. Kami didukung para pelatih dan atlet harus kerja ekstra keras agar bisa tampil maksimal dalam Kejurprov nanti. Ini tantangan bagi Pertina Meranti dalam menyiapkan atlet dan sarana lainnya guna mengukir prestasi emas,” pungkasnya. (Advertorial)