PKS Siapkan 5 Kader Maju di Pilwako dan Cabup Kampar

PKS Siapkan 5 Kader Maju di Pilwako dan Cabup Kampar
PKS Siapkan 5 Kader Maju di Pilwako dan Cabup Kampar

Pekanbaru(SegmenNews.com)-Partai Kesejahteraan Sejahtera (PKS) menegaskan, bagi calon yang meminang PKS menjadi perahu Pilwako Pekanbaru dan Kampar, maka harus memikat kader PKS sendiri. Sebab PKS sudah mempersiapkan lima kader terbaik untuk maju menjadi nomor satu atau dua didua daerah ini.

Bendahara DPW PKS Markarius Anwar, menjelaskan, PKS telah
mempersiapkan kader terbaik melalui seleksi ketat. Kemudian kader diranking dari nomor satu sampai lima. Sementara calon yang ingin meminang, boleh memilih nomor satu atau berurut sampai nomor lima, tanpa harus ada paksaan.

“Intinya, kita akan memprioritaskan kader PKS. Kita sekarang sedang menseleksi kader, dan akan dipilih lima orang kader terbaik. Final pemilihan akan diumumkan pada bulan Mei nanti. Sementara untuk calon yang ingin meminang PKS harus memikat salah satu dari kader yang disiapkan PKS,” kata Markarius, Senin (22/2/16).

Ia mengakui, PKS sudah melakukan lobi lobi dengan beberapa calon diluar PKS. Lobi ini dilakukan oleh tim optimalisasi Musyorakah. Tim tersebut ada ditingkat DPD atau tingkat kabupaten/kota. Sedangkan tingkat DPW dan DPP akan menunggu hasil dari penjaringan ditingkat DPD.

Diantara calon yang sudah ditemui untuk berkoordinasi oleh Tim Optimalisasi Musyorakah PKS yakni Walikota Pekanbaru, Firdaus dan Septina. Namun dari kedua pasangan ini belum ada jawaban, sebab tahapan ini baru tahap penjajakan.

Untuk kabupaten Kampar, tim sudah ada penjajakan koordinasi dengan beberapa calon. Namun nama-nama yang dikunjungi belum dilaporkan ke DPW. Selain itu, tim ini bersifat rahasia, dan tidak diumumkan kepada publik. Agar cara kerjanya bisa lancar dilapangan.

Markarius menjelaskan, koordinasi yang dilakukan tim belum ada menjalin kerjasama. Untuk itu, tim masih melakukan penilaian terhadap beberapa calon kepala daerah 2017 nanti. Bagi calon yang dianggap baik, baru akan diterima pinangannya oleh PKS.

“Orang sudah mengetahui, kekuatan PKS sangat kuat. Dimana kader PKS solit dan banyak. Untuk itu, kita (PKS) harus bisa memasukkan kader kita untuk maju di Pilkada nanti. Salah satu kader yang tetap dipertahankan untuk maju yaitu Ayat Cahyadi yaitu wakil Walikota pekanbaru,” jelas Markarius.***(Alin)