Dewan Meranti Dapil 1 Dedi Yuhara Reses di Tebing Tinggi

Meranti(SegmenNews.com)-Anggota Dewan Perwakilan Rakyat Darah (DPRD) Kabupaten Kepulauan Meranti, Dapil 1 Kecamatan Tebingtinggi, Dedi Yuhara Lubis gelar Reses Perdana “Masa Sidang Pertama Periode Tahun 2019 – 2024 ” bersama Masyarakat, di Gedung DPC PWRI-B Kepulauan Meranti, Jalan Dorak, Kelurahan Selatpanjang Timur, Jum’at (13/12/19).

Pengertian Reses adalah masa di mana DPRD melakukan kegiatan di luar masa sidang, terutama di luar gedung DPRD. Misalnya untuk melakukan kunjungan kerja, baik yang dilakukan anggota secara perseorangan maupun secara berkelompok. Masa reses ditiadakan pada persidangan terakhir dari satu periode keanggotaan DPRD.

Kegiatan ini diawali dengan Do’a yang dipimpin oleh Bapak Zainudin Hasibuan SAg.

Saat menyampaikan sambutannya, Dedi Yuhara Lubis menjelaskan bahwa Reses yang digelarkan ini semata-mata bertujuan untuk menampung aspirasi masyarakat baik di bidang Pembangunan, Pendidikan, Kesehatan, Kesenian, Keagamaan, Olahraga bahkan sampai di Bidang Perekonomian Masyarakat.

“Reses sederhana yang kita gelar ini bertujuan untuk menyongsong aspirasi masyarakat, dimana kami ini adalah pelayan bagi masyarakat untuk menyongsong pembangunan Meranti lebih baik kedepannya” ungkap Dedi Yuhara Lubis.

Dedi juga meminta kepada masyarakat untuk memberi pandangan dan masukkan untuknya, yang mana pandangan dan masukkan itu bertujuan untuk pembangunan Meranti lebih baik kedepannya. Supaya apa yang disampaikan oleh masyarakat dapat diajukan dan dibahas pada Sidang Paripurna Dewan Perwakilan Rakyat Darah (DPRD) Kabupaten Kepulauan Meranti kedepannya.

“30 orang kami yang menjadi Dewan Meranti ini adalah motor pelayanan bagi masyarakat dalam menyongsong pembangunan yang lebih baik ditengah-tengah masyarakat,” tambah Dedi.

Sebagai informasi reses selanjutnya.

Reses Kedua
Hari/Tgl : Sabtu,14 Desember 2019
Jam : 14.00 Wib
Tempat : Jln. Ibrahim depan Kantor Kelurahan Selatpanjang Barat.

Reses Ketiga
Hari/Tgl : Sabtu, Tgl 14 Desember 2019
Jam : 16.00 Wib
Tempat : Jalan Banglas, Gang Sempaya, Kelurahan Selatpanjang Timur.***(Ags)